Kondisi Kolam Renang Puti Sangkar Bulan Lubuk Sikaping Memprihatinkan
Mitra Rakyat (Pasaman)
Pasaman -- Bagi banyak orang yang tumbuh besar pada dekade 1992 ke atas terutama di Kabupaten Pasaman, kolam renang Puti Sangkar Bulan yang terletak dibelakang kantor PDAM Lubuk Sikaping merupakan salah satu tujuan utama untuk berenang. Berbagai kelebihan yang dimiliki oleh tempat berenang ini adalah karena lokasinya yang mudah dijangkau dan terletak di tengah kota.
Mengingat kedua hal tersebut, kolam renang ini memang menjadi tujuan utama bagi anak sekolah baik pada hari libur atau hari sekolah. Di hari sekolah, biasanya banyak anak yang berenang selepas jam belajar usai.
Tahun 1992 s/d 1997 merupakan saat-saat dari kejayaan kolam renang yang dibangun zaman Bupati Taufik Martha. Hampir seluruh orang yang menghabiskan masa anak-anak di Kabupaten Pasaman pernah menginjakkan kaki dan bermain air di kolam renang ini. Tapi dari Tahun 1997 sampai sekarang keadaan kolam renang Puti Sangkar Bulan yang jadi kebanggaan Kabupaten Pasaman Pada Porda ( Pekan Olah Raga Daerah ) sebagai tuan rumah Tahun 1996 sangat memprihatinkan.
Yulisman seorang tokoh masyarakat pasaman menyampaikan, kita sangat prihatin melihat kolam renang ini karena ini merupakan aset Pemerintah Daerah yang perlu kita jaga dan pelihara, Yang kita ketahui bahwasanya kolam renang ini sudah rusak. Sehingga sewaktu lomba tahun kemarin lokasi renangnya di kolam.
Kita berharap Dinas terkait seperti Dinas Pemuda Olah Raga untuk dapat menganggarkan perbaikan kolam renang Puti Sangkar Bulan ini sehingga bisa membawa anak anak ataupun atlit renang kita berlatih di kolam renang ini, ungkap yulisman.
Ditempat terpisah Alputra Andesta yang biasa di panggil Mak Ak yang peduli dengan olah raga menyampaikan, kolam renang puti sangkar bulan ini di bangun pada tahun 1992 di masa pemerintahan Bupati Taufik Martha untuk persiapan Porda tahun 1996 yang mana Kabupaten Pasaman sebagai tuan rumah waktu itu.
Tapi sejak tahun 1997 sampai sekarang kolam renang Puti Sangkar Bulan tidak aktif lagi karena rusak. " Saya berharap supaya dapat di anggarkan oleh pemerintah Kabupaten Pasaman untuk perbaikan kolam renang Puti sangkar Bulan ini. kalau kolam renang ini sudah aktif kembali bisa menambah PAD ( Pendapatan Asli Daerah)", ungkap Mak Ak.
(Mad)