Pasbar Sukses Helat Festival Titik Kulminasi Pertama di Muaro Sasak
MITRA RAKYAT.COM (PASBAR)
Festival
titik Kulminasi di Sasak Ranah Pasisie resmi dimulai pada Kamis (21/3).
Pembukaan festival di buka langsung oleh Bupati Syahiran sekaligus penanaman
pohon.
Kegiatan tersebut
berlangsung meriah dengan di hadiri oleh Forkopimda Pasbar, Ketua TP. PKK Hj.
Yunisra Syahiran, Kepala OPD dan Masyarakat sekitar.
Rangkaian kegiatan
titik kulminasi dimulai dengan penanaman pohon oleh Bupati Syahiran dan
membagikan 2.200 batang bibit kepada masyarakat, kemudian di lanjutkan Kesenian
layang-layang di Pantai Muaro,melihat titik kulminasi matahari pada siang hari,
lomba Gandang Tasa, turnamen volli pantai tingkat Sumbar, Konservasi penyu, dan
penanaman mangrove.
Bupati Pasbar Syahiran
mengatakan bahwa festival titik kulminasi merupakan kegiatan yang sangat bagus
dan perdana di helat serta perlu dijadikan even tahunan. Pasalnya, kegiatan
tersebut bisa mempromosikan objek wisata yang ada di titik nol kilometer
Kecamatan Sasak Ranah Pasisie.
"Kegiatan ini
perlu kita dukung bersama. Ini objek wisata kita yang perlu kita promosikan
kepada masyarakat luas. Melalui Asati dan para penggiat wisata kami berharap
sampaikanlah bahwa objek wisata Sasak Rancak Tacelak yang berada di Sasak Ranah
Pasisie ini sudah bagus,"papar Syahiran.
Selain itu, Syahiran
meminta kepada masyarakat untuk terbiasa menerima wisatawan dari luar. Karena
pelayanan di objek wisata merupakan tolak ukur dalam kualitas objek wisata.
"Seperti
pelayanan parkir, pelayanan rumah makan. Jangan sampai tukang parkir memalak,
rumah makan memasang tarif tinggi. Kita biasakan berprilaku sopan,"ujarnya
Syahiran.
Syahiran juga
mengapresiasi camat Sasak Ranah Pasisie dan Forkopimca wilayah tersebut atas
kerja kerasnya. Selain itu, semangat masyarakat dalam menggerakkan objek wisata
perlu terus dipupuk dan dibina.
Kegiatan yang
berlangsung dari tanggal 21 s/d 23 Maret tersebut didasari karena melihat titik
kulminasi tepat pada 21 Maret pukul 12.48 menit. Pada saat itu, titik kulminasi
melewati Pantai Muaro Sasak. Pada kesempatan itu, BMKG Padang Panjang ambil
bagian dalam kegiatan festival kulminasi tersebut.
Camat Sasak Ranah
Pasisie Nur Fauziah Zein menyampaikan bahwa kegiatan tersebut tidak lepas dari
dukungan semua pihak. Tanpa dukungan pihak yang peduli dengan Sasak Ranah
Pasisie kegiatan tersebut tidak akan berjalan dengan baik.
"Terimakasih
kepada pihak yang peduli dengan kegiatan ini. Kami ingin, festival ini bisa
berjalan dengan baik selama rangkaian kegiatan berjalan. Tentunya, kami juga
butuh dukungan semua pihak, agar kegiatan ini bisa berjalan dengan baik dan
berkelanjutan.
"harap Nur
Fauziah Zein.
(ulum/dd)