MR.COM, PASBAR - Badan Musyawarah (Bamus) Nagari Jambak Selatan periode 2023-2029 resmi dilantik oleh Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto, pada Kamis (06/07).
Pelantikan itu disaksikan langsung oleh Ketua DPRD Pasbar Erianto, anggota DPRD Dedi Lesmana, Staf Ahli, Kepala OPD, dan stakeholder terkait lainnya.
Ketua DPRD Pasaman Barat Erianto memberikan apresiasi yang tinggi kepada Pemda Pasaman Barat karena telah berhasil mengantarkan nagari-nagari yang dimekarkan menjadi nagari defenitif, dari 19 nagari menjadi 90 nagari.
“Selamat kepada anggota Bamus yang baru dilantik semoga amanah dalam menjalankan tugasnya,” ujarnya.
Dalam sambutan, Wakil Bupati Risnawanto berharap Bamus Jambak Selatan Kecamatan Luhak Nan Duo tersebut segera bekerja melakukan tugas dan membuat peraturan nagari sebagai landasan dalam membangun nagari.
Ia juga memberikan apresiasi yang tinggi pada pelantikan Bamus tersebut, karena Bamus yang dilantik didampingi oleh pasangan masing-masing.
“Segera lakukan tugas dan buat peraturan nagari sebagai pijakan dalam melaksanakan pembangunan nagari ini. Baru kali ini pelantikan Bamus yang pasangan langsung mendampingi di belakang. Saya memberikan apresiasi yang tinggi. Artinya dalam bekerja didukung oleh pasangan,” tuturnya. (DDR)