MR.Com, Pasbar - Ketua Koni Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) Mondiharto gelar buka bersama untuk menjalin silaturrahim dengan Pengurus KONI Pasbar sekaligus dalam rangka menyambut Hari raya Idul Fitri 1444 H/2023 Selasa, (18/04).
Mondiharto, SH., Mengungkapkan Kegiatan yang digelar tepat pada Ramadhan ke 27 Tahun 1444 H di Padang tujuh tersebut merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan pada Bulan Suci Ramadhan dengan tujuan untuk dapat saling bermaafan dan juga bersama merasakan kenikmatan yang Allah SWT berikan kepada semua Anggota dan pengurus KONI.
"Acara buka bersama ini kita adakan selain untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri, juga merupakan agenda tahunan yang kita gelar, salah satu tujuan nya selain untuk silaturahim juga untuk Kita saling bermaaf-maafan" ujar Mondiharto, SH.
Di sela-sela waktu berbuka puasa juga dilaksanakan Tausiyah Ramadhan untuk memahami makna dan manfaat dari puasa itu sendiri serta do’a bersama.
“Sebagai tuan rumah tak lupa kami sampaikan ucapan terima kasih kepada pengurus Koni yang hadir serta tamu undangan lainnya karena berkesempatan hadir bersilaturahmi bersama dalam mengagungkan Bulan Suci Ramadhan di tempat kediaman Kami ini ", kata Mondiharto.
"Semoga kita semua selalu berada dalam lindungan Allah SWT dalam menjalankan ibadah puasa pada Bulan Ramadhan ini", tutup Mondiharto.