MR.com, Padang|Agar tidak terjadi bencana longsor yang akan membahayakan jiwa warga yang tinggal dikaki bukit kelurahan Bungus Selatan. Babinsa Serda Bakar menghimbau kepada warga yang berkebun atau berladang di bukit untuk tidak menebang pohon-pohon besar.
Anggota Koramil 07/Bungus Kodim 0312/Padang Serda Bakar sebagai Babinsa di Kelurahan Bungus Selatan mengingatkan hal tersebut kepada warga saat melakukan komunikasi sosial.
"Kepada masyarakat yang berladang di atas bukit jangan sekali-kali melakukan penebangan pohon yang besar. Demi menjaga keselamatan warga yang tinggal di kaki bukit," ujar Serda Bakar, Jum'at (3/6/2022) di Bungus, Padang.
Sebab, pohon-pohon besar yang di bukit tersebut sangat berfungsi untuk mengantisipasi terjadinya erosi atau longsor, terangnya.
Kemudian, kata Serda Bakar, apabila ketahuan melakukan penebangan oleh warga. Kita khawatir warga akan berurusan dengan hukum.
"Karena melakukan penebangan hutan secar liar, sama dengan melakukan perbuatan melanggar hukum dan bisa terjerat kasus pidana," imbuhnya.
Untuk itu, mari kita sama-sama saling menjaga pohon-pohon yang ada di hutan bukit kelurahan Bungus Selatan ini, pungkasnya.(cr8)