Kapolres Pasaman Beserta Ketua Bhayangkari Tinjau Lokasi Bedah Rumah
Mitra Rakyat ( Pasaman )
Pasaman -- Kapolres Pasaman AKBP H Hasanuddin, S.Ag beserta Ketua Bhayangkari Cabang Pasaman Ny Tuti Hasanuddin tinjau lokasi Bedah Rumah bertempat di Kampuang Balimbiang Nagari Ganggo Mudiak Kecamatan Bonjol, Sabtu (06/07/2019).
Dalam tinjau ke lokasi selain Kapolres Pasaman AKBP H Hasanuddin S.Ag. yang didampingi Ketua Bhayangkari Ny Tuti Hasanuddin turut hadir Kapolsek Lubuk Sikaping IPTU Fion Joni Hayes, SH, MM, Kapolsek Bonjol IPTU Roni SH, Kasubag Humas Polres Pasaman IPTU Jasmiwardi, SH, dan IPTU Tirto Edhie,SH selaku Kapolsek Tigo Nagari serta Kasi Humas Polsek Lubuk Sikaping dan Polsek Bonjol, Bhabinkamtibmas Nagari Ganggo Mudiak Bripka Novi Hardi.
Rumah pada hari ke tiga yang sedang direnovasi saat ini adalah milik M Zen (87) tahun berada di Kampuang Balimbiang, Nagari Ganggo Mudiak Kecamatan Bonjol Kabupaten Pasaman. Keseharian M Zen yang hanya sebagai pekerja tidak tetap dengan penghasilan yang tidak menentu.
Ketua Cabang Bhayangkari Polres Pasaman Ny. Tuti Hasanuddin saat diwawancarai awak media mengatakan Kegiatan ini juga menjadi rangkaian Dirgahayu Bhayangkara ke-73 2019.
"Kami bhayangkari turut berpartisipasi dalam kegiatan bhakti sosial bagi masyarakat yang kurang mampu terutama kegiatan yang sekarang ini bedah rumah warga Kecamatan Bonjol tepatnya di Kampung Belimbing Nagari Ganggo Mudiak yang sedang kena musibah pohon tumbang", ungkapnya.
Serta Peran lain yang harus dijalankan oleh setiap istri anggota Kepolisian adalah memiliki konsekuensi sebagai insan yang bersosialisasi serta menjadi perhatian di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat, oleh karena itu dituntut untuk senantiasa menjaga nama baik diri sendiri, keluarga, satuan, dan juga organisasi, tegas Ny Tuti yang juga merupakan seorang pegawai perbankan.
"Selain itu Ny. Tuti langsung memberikan bantuan berupa uang tunai kepada pemilik rumah yang di bedah".
( Mad )